Berceritalah Sebelum Bercinta

9:42:00 PM Blogger Baik 1 Comments

Sepuluh pria merasa lebih relaks, setelah membacakan cerita untuk istri atau kekasihnya.

Berceritalah sebelum bercintaBanyak cara membangkitkan gairah bercinta pasangan, tidak hanya dengan lingerie seksi atau pijatan sensual. Bercerita sebelum tidur menurut survei yang dilakukan oleh Carte Noire, brand kopi terkenal di Inggris, adalah afrodisiak sempurna.

Hasil survei pada 1000 pria, menunjukkan tujuh dari sepuluh pria merasa lebih relaks, setelah membacakan cerita untuk istri atau kekasihnya sebelum tidur. Lalu, dua dari tiga wanita mengungkapkan lebih merasakan kasih sayang dari pasangannya yang suka membacakan cerita sebelum tidur. Demikian seperti dikutip dari Daily Mail, Sabtu 24 April 2010.

Para pria Inggris sering menggunakan 'kekuatan bercerita' untuk meningkatkan kualitas hubungan percintaannya. Sebanyak 81 persen pria yang disurvei mengaku secara teratur membacakan cerita untuk wanita-wanita di dalam hidupnya. Bacaan bisa bermacam-macam seperti cerita romantis, review restoran atau bahkan majalah.

"Ketika membaca dengan intonasi yang intim untuk pasangan bisa menciptakan kesan menggoda dan membangkitkan gairah. Pria yang membacakan cerita untuk pasangannya atau sebaliknya, kualitas hubungan akan meningkat," kata ahli tingkah laku manusia, Judi James. (jon)

sumber : vivanews.com

Bacaan Mungkin Bermanfaat Lainnya

1 comment:

Tulis Disini, Baik dan Buruk Diterima..!!